Odfjell Premium Organic Wine Hadirkan Gonzalo Gomez Estol sebagai Coach Edukasi dalam Program Pairing Dinner dan Tasting

EKSEKUTIF.com — Odfjell Wine Indonesia Pairing Dinner dan Tasting Wine. Odfjell Premium Organic Wine Hadirkan Gonzalo Gomez Estol sebagai Coach Edukasi dalam Program Pairing Dinner dan Tasting

Odfjell Winery dengan bangga mengumumkan kehadiran Gonzalo Gomez Estol, CEO Odfjell Winery, sebagai coach edukasi dalam rangkaian acara pairing dinner dan tasting program yang diselenggarakan hari ini di Kloud, Jalan Senopati, Jakarta Selatan.ine Indonesia Pairing Dinner dan Tasting Wine

Acara bertajuk Odfjell Premium Organic Wine ini bertujuan untuk mengedukasi outlet (sommelier, F&B head, dan manager) serta bartender dari berbagai restoran, hotel, dan bar mengenai keistimewaan Odfjell wine yang berasal dari Chile.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh para pemilik outlet dan pimpinan media massa, menjadikan momen wine tasting Odfjell semakin istimewa. Sebelumnya, rangkaian pairing dinner telah diadakan di Chaiman dan Izzy Social Club.

“Odfjell Premium Organic Wine sangat diminati oleh para pencinta wine, terutama karena asalnya dari jenis new world wines serta penawaran wine organik yang tentunya lebih baik dari segi rasa, kualitas, dan manfaat bagi konsumen,” ungkap Edhi Sumadi, Sole Principal Odfjell Wine di Indonesia.

 

 

 

 

 

 

Sejarah Odfjell wine dimulai ketika seorang pemilik kapal tanker asal Norwegia bernama Dan Odfjell mengunjungi Chili pada tahun 1980 dan menemukan Maipo Valley. Ia jatuh cinta pada sebuah perkebunan buah di sana, lalu memutuskan untuk mendirikan perkebunan anggur yang kini dikenal sebagai Odfjell Vineyard.

Tanah aluvial di Chili memiliki profil yang dalam dan kaya nutrisi. Maipo Valley, dengan iklim Mediterania sedangnya, memiliki kondisi yang sangat menguntungkan bagi kebun anggur dengan musim dingin yang lembap dan musim panas yang kering.

Odfjell wine adalah wine organik, yang berarti anggurnya ditanam secara organik tanpa menggunakan pupuk sintesis, menghasilkan anggur yang lebih sehat. Odfjell juga menerapkan pertanian biodinamik yang mengikuti kalender biodinamik berdasarkan siklus dan pengaruh matahari di kebun anggur serta mengandalkan praktik organik.

Wine organik secara alami dianggap sebagai pilihan yang lebih sehat karena mengandung lebih banyak antioksidan dan dapat meningkatkan kesehatan otak dengan mengurangi risiko Alzheimer.

Odfjell wine memiliki enam tipe varian dalam tiga range produk yang berbeda, yaitu Odfjell Armador, Odfjell Orzada, dan Odfjell Aliara. Keenam tipe varian tersebut adalah:

  • Odfjell Armador Cabernet Sauvignon
  • Odfjell Armador Merlot
  • Odfjell Sauvignon Blanc
  • Odfjell Orzada Cabernet Sauvignon
  • Odfjell Orzada Carmenere
  • Odfjell Aliara

Dengan kehadiran Gonzalo Estol Gomez, acara ini diharapkan dapat memberikan wawasan yang lebih mendalam mengenai Odfjell wine serta memperkuat pengetahuan dan apresiasi terhadap wine organik di Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.