Star Wars mungkin sudah tidak asing lagi bagi kebanyakan orang. Bahkan bisa saja Anda merupakan penggemar dari seri film epic ini yang selalu menyajikan cerita menarik penuh dengan balutan fiksi ilmiah.
Film ini disutradarai oleh George Lucas dan menjadi sebuah opera antariksa Amerika Serikat yang membuat penontonnya menjadi penasaran.
Penyajian cerita yang unik dan identik dengan sains menjadi ciri dari film ini sehingga membuatnya menghasilkan banyak karya.
Sebut saja karya berupa film dan buku serta serial televisi. Dan masih ada banyak lagi produk yang kemudian dipasarkan berkaitan dengan film tersebut.
Dalam film ini sendiri digambarkan sebuah galaksi di masa yang sangat lampau. Bukan hanya itu saja melainkan turut diceritakan pula Jedi dan Sith.
Di sini Jedi digambarkan sebagai kebajikan sedangkan Sith digambarkan sebagai kejahatan. Hadir pula senjata mereka yaitu lightsaber yang kemudian semakin populer.
Serial Film Star Wars
JIka diperhatikan secara lebih detaik diketahui bahwa film ini terdiri dari enam film. Keenam film yang muncul ini kemudian dibagi menjadi dua trilogi yaitu triligi sekuel atau trilogi asli dan trilogi prekuel atau trilogi baru. S
Sebenarnya film ini dirilis pertama kali pada 25 Mei 1977 dengan judulnya Star Wars Episode IV A New Hope.
Film yang diproduksi oleh 20th Century Fox ini kemudian menjadi populer. Setelah film terakhir dari trilogi sekuel dirilis rupanya 16 tahun kemudian dirilislah film pertama dari trilogi prekuel.
Kemudian setiap seri dalam film ini berlanjut dirilis dan ditayangkan di tahun yang berbeda tepatnya di tahun-tahun selanjutnya. Rupanya film seri ini sempat meraih box office sehingga bisa dibilang mengalami kesuksesan besar.
Latar Film Star Wars
Galaksi fiksi sempat menjadi gambaran dari film Star Wars yang juga memunculkan berbagai macam spesies makhluk alien dan biasanya berwujud manusia.
Pada film ini juga rupanya kehadiran robot menjadi suatu hal yang lumrah. Bahkan kehadiran robot difungsikan untuk menjadi pelayan dan hal ini cukup menggambarkan adanya kecanggihan teknologi budaya.
Selain itu hadir pula faktor penting lainnya dalam film Star Wars yaitu Force yang menjadi energi dan memiliki kemampuan Force-sensitives.
Force sendiri digambarkan sebagai medan energi yang rupanya tercipta dari semua makhluk hidup di sekitar.
Force ini juga memungkinkan penggunanya untuk melakukan berbagai hal yang bersifat supernatural sehingga dapat meningkatkan karakter fisik dan dimanfaatkan untuk kebajikan.
Namun Force juga memiliki sisi gelap yang bisa membuat penggunanya semakin dirundung dengan hadirnya rasa kebencian dan kedengkian serta munculnya agresi.
Force ini kemudian digunakan baik oleh Jedi maupun Sith dengan karakternya masing-masing.
Cerita Star Wars yang Menggemparkan
Star Wars yang sempat menjadi suatu film populer memang memiliki tema mengenai perjuangan semesta.
Perjuangan semesta ini cenderung bersifat abadi lebih tepatnya antara kebajikan dan kejahatan. Sebenarnya tema film ini digambarkan sebagai suatu keseimbangan yang menggunakan Force sebagai kekuatan utama baik untuk kebajikan maupun kejahatan.
Serial film yang mengangkat kisah mengenai keluarga Skywalker ini rupanya diramalkan akan mengembalikan keseimbangan pada Force.
Dan kemudian keseimbangan ini pada akhirnya dilakukan oleh keluarga Skywalker yang terdiri dari Luke Skywalker dan Anakin Skywalker serta Padme Amidala.
Pada akhirnya cerita ini ditutup dengan seri Star Wars The Rise of Skywalker yang telah tayang tepatnya pada akhir tahun 2019 kemarin.
Klik juga: Belanja Masa Promo